Berangkat Dari Yang Mampu

Tidak mudah untuk anak yang masih kecil, menjawab pertanyaan ,”Apa bakatmu?” Padahal setiap anak ternyata sebenarnya sudah menyadari apa yang dia mampu lakukan sekarang ini. Sesederhana apa pun kemampuan yang sudah dimilikinya adalah modal pertama baginya untuk melangkah.

Ilmu kelakone soko laku

Lakukan saja apa yang dia mampu itu setiap hari, maka kemampuan yang sederhana tersebut akan berkembang secara bertahap dengan baik. Dan bisa jadi itu adalah salah satu bakatnya kelak.

Jika pun ternyata ada lebih dari satu kemampuan yang dia sadari, hal itu pun tidak akan membingungkan mereka. Anak mampu melakukan beberapa hal secara paralel dalam satu hari. Hal yang perlu dilakukan adalah secara rajin mencatat kegiatan paralel tersebut setiap hari. Supaya kegiatan tersebut bisa direview lagi atau menjadi refleksi diri setiap minggu, setiap bulan atau tahunan.

Catatan kegiatan ini adalah salah satu modal membuat portofolio. Karena nanti tinggal memilih (meng-kurasi) dan merangkum mana saja yang akan ditampilkan dalam portofolio nya. Dengan demikian, kegiatan membuat portofolio adalah pekerjaan yang mudah, karena alami.

Bersyukur

Seorang bijak, ketika ditanya,”Kenapa kau tetap rajin bekerja, padahal segalanya kau telah punya ?” Dengan rendah hati dia menjawab, ”Aku akan tetap bekerja karena kusyukuri semua pemberian dariNya”.

Motivasi seperti ini tidak akan pernah luntur, karena niat sekaligus targetnya adalah kemerdekaan, bukan keterpaksaan atau karena kebutuhan. Jika gerak seseorang karena terpaksa dan kebutuhan, maka ketika hilang keterpaksaan itu atau telah terpenuhi kebutuhannya, motivasi geraknya akan menurun bahkan bisa menghilang.

Sejak kapan bersyukur itu dimulai? Sejak sekarang, bukan nanti.

Seorang anak kecil giat belajar karena mensyukuri nikmat akal, tubuh dan indera yang sehat, akan bertumbuh dengan sehat pula.

Seorang remaja mengembangkan bakat musiknya karena mensyukuri nikmat pendengaran yang bagus, akan terus berkarya walau pun alat tidak punya.

Seorang yang lahir tanpa kedua tangannya dan terus bekerja karena mensyukuri nikmat kakinya, akan terus berusaha membuat karya tanpa lelah dan keluh kesah.

Syukur adalah awal setelah kesadaran bahwa dirinya adalah sempurna diciptakan olehNya. Bahkan seorang Nabi Besar sering melakukan sujud syukur karena masih diberi kesempatan olehNya untuk bersyukur.

Surat Pengunduran Diri & Pindah Sekolah

Beberapa orang tua sering tidak menghiraukan arti pentingnya aspek legal formal ketika akan memindahkan anaknya dari satu sekolah ke sekolah lainnya. Pindah sekolah adalah proses yang wajar karena alasan tertentu. Bisa karena orang tuanya pindah kota, atau si anak sendiri ternyata di tengah jalan merasa perlu untuk pindah sekolah yang sesuai dengan talenta yang telah dia tekuni saat ini, misalkan seorang atlet.

surat pengunduran diri

Jika akan memindahkan sekolah anaknya, orang tua perlu membuat surat pengunduran diri yang diserahkan langsung ke pihak sekolah saat ini.

Lebih baik di dalam surat pengunduran diri tersebut, disebutkan secara jelas:

  1. Tanggal efektif peserta didik akan mengundurkan diri
  2. Pengambilan Rapor dan/ atau Ijazah peserta didik sebagai bukti telah melakukan pembelajaran di sekolah tersebut
  3. Permintaan Surat Pindah dari sekolah tersebut

Biasanya nanti orang tua akan diundang ke sekolah untuk mendapatkan keterangan lebih lanjut, karena sekolah juga ingin memastikan bahwa si anak akan mendapatkan pendidikan yang baik di kemudian hari. Itu adalah sebuah rasa tanggung jawab yang baik dari pihak sekolah.

Jika semua administrasi telah diselesaikan, termasuk tidak ada buku yang masih dipinjam dari perpustakaan, maka pihak sekolah akan mengeluarkan surat pindah. Dan pastikan, ketika pindah sekolah, si anak mendapatkan rapor selama proses belajar di sekolah tersebut. Rapor ini penting karena akan dijadikan sebagai dasar dari pihak sekolah setelahnya untuk memasukkan si anak ke kelas yang sama. Jika dia pindah di semester 2 kelas 10, maka si anak musti membawa rapor kelas 9 dan rapor semester 1 kelas 10. Sehingga dia bisa melanjutkan ke semester 2 kelas 10 di sekolah barunya.